Distributor Pipa PPR JaBoDeTaBek

Kami Hadir 24/7 Siap Melayani Anda!

4 Tips Perawatan Pipa HDPE untuk Saluran Air Bersih

Banyak orang belum mengetahui bagaimana cara perawatan pipa HDPE yang kerap digunakan sebagai saluran air bersih. Memang di pasaran terdapat berbagai macam jenisnya seperti PVC atau sebagainya dengan karakteristik berbeda-beda.

Oleh karena itu, cara perawatannya pun juga tidak sama. Anda perlu tahu karakteristik dasar setiap jenis agar bisa melakukan perawatan secara tepat. Hal tersebut perlu diperhatikan karena bisa jadi jenis tertentu tidak boleh dibersihkan dengan bahan-bahan tertentu.

Tips Perawatan Pipa HDPE untuk Saluran Air

Melakukan perawatan pipa HDPE sangatlah penting dilakukan terutama untuk keperluan saluran air bersih. Ketika komponen ini bermasalah, maka suplai air bersih juga dapat terganggu sehingga berdampak ke keperluan sehari-hari.

1. Lakukan pemeriksaan rutin

Pertama-tama, lakukan pemeriksaan secara rutin. Idealnya, pemeriksaan dilakukan setiap tiga atau empat bulan sekali guna menghindari risiko kerusakan terlalu parah. Cara ini bisa Anda lakukan secara mandiri apabila sedikit memahami tentang instalasi perpipaan.

Akan tetapi, jika dirasa kurang mampu, mintalah bantuan teman atau orang lebih ahli. Beberapa bagian yang perlu diperiksa antara lain apakah terdapat tanda kebocoran seperti keretakan ataupun goresan. Selain itu, perhatikan juga kondisi sambungan pipa dan pastikan terpasang secara kencang.

2. Melakukan pemasangan secara tepat

Perawatan terbaik yang bisa dilakukan adalah sejak dini, yakni saat instalasi dilakukan. Selain memilih pipa berkualitas, Anda juga perlu menggunakan jasa instalasi terpercaya serta berpengalaman. Layanan pemasangan sedikit banyak berpengaruh pada usia penggunaan pipa.

Setelah pemasangan berhasil dilakukan, luangkan sedikit waktu guna melakukan inspeksi di beberapa aspek seperti sambungan. Sambungan yang tidak terpasang dengan baik cukup rawan terjadi kebocoran dan membutuhkan usaha dalam memperbaikinya.

3. Lindungi dari sinar matahari langsung dan beban berlebih

Salah satu sifat dari HDPE pipe adalah cukup baik bertahan dari paparan sinar UV. Akan tetapi, ketika paparan tersebut berlebih tentu tetap berpengaruh pada performa. Oleh sebab itu, lindungi komponen ini dari paparan langsung menggunakan pelindung maupun cat khusus.

Selain itu, hindarkan juga dari beban berlebih. Pasalnya, beban berlebih berpotensi menyebabkan kerusakan seperti penyok, tergores, ataupun retak.

4. Menjaga kebersihan

Terakhir, selalu jaga kebersihan pipa dari berbagai kotoran atau limbah. Kotoran menumpuk akan menyebabkan aliran terhambat dan bisa memicu masalah-masalah lebih besar. Sebagai contoh, saat pipa mampet, maka tekanan akan semakin besar dan menyebabkan kerusakan.

Perlu diketahui bahwa keempat tips perawatan pipa HDPE di atas hanya bersifat membantu dan meminimalkan terjadinya kerusakan. Selain itu, usaha tersebut juga berusaha memperpanjang usia pakai komponen agar tidak perlu mengeluarkan biaya pembelian baru.

Dengan demikian, tidak ada salahnya untuk mencoba satu persatu dan periksa terlebih dahulu apakah terdapat dampak cukup signifikan. Apabila tidak, maka Anda bisa mencoba tips selanjutnya sampai menemukan cara terbaik. Namun agar tidak membuang waktu lebih banyak, maka lebih baik untuk memilih pipa di pipapprjkt.com yang sudah terbukti berkualitas dan tahan lama.